Pentingnya Box MCB untuk Mencegah Kebakaran Rumah

Pentingnya Box MCB untuk Mencegah Kebakaran Rumah

Pengertian Box MCB 

Sobat Box MCB pasti sering anda jumpai di rumah sobat sendiri, biasanya letaknya ditembok. Kenapa saya membahas tentang Box MCB yang sebagaian orang awam menganggap cuman tempat untuk MCB saja.

Nah disinilah Box MCB mempunyai fungsi yang banyak selain untuk tempat MCB, box mcb juga berfungsi sebagai meminimalisir bahaya kebakaran rumah.

Sebab Box MCB ini terbuat dari plastik yang diklaim bisa bertahan hingga 4.5kA, dikarenakan terbuat dari plastik maka mcb atau kabel wiring yang di dalam box tidak langsung menyentuh tembok.

Tembok sering kali menjadi terjadinya konsleting karena menjadi sebuah netral, jika ketemu phase maka timbulah bunga api.

Box MCB juga dapat membuat rumah anda menjadi bagus atau elegand.

Box MCB juga ada yang inbow dan outbow yang artinya Box MCB yang tipe inbow adalah boxnya tertanam dalam tembox sedangkan outbow box mcbnya terpasang diluar tembox.

Box MCB

Fungsi Box MCB

Fungsi utama Box MCB adalah untuk rumah dari MCB tersebut tetapi ada fungsi lain dari box mcb ini seperti, menghindari hewan yang merayap di dinding (cicak) menyentuh mcb yang menimbulkan sebuah short circuit.

Mengamankan terjadinya human error atau anak kecil serperti ada yang sedang bermain dan tidak sengaja menyentuh mcb bisa mengakibatkan orang tersebut kesetrum.

Wiring untuk grup mcb lebih rapi dan mudah untuk trouble shoting jika ada masalah.

Jenis Box MCB

Jenis Box MCB ini hanya berdasarkan berapa banyak jumlah mcb yang bisa dipasang pada box mcb tersebut, berikut jenis Box MCB.

  • Box MCB 4 Modul ( Maximal 4 MCB )

Box MCB 4 Modul
  • Box MCB 8 Modul ( Maximal 8 MCB )
Box MCB 8 Modul

  • Box MCB 12 Modul ( Maximal 12 MCB )
Box MCB 12 Modul


Bagian Box MCB

Bagian Box MCB terdapat sebuah 2 bagian atas dan bawah, untuk bagian yang bawah adalah untuk yang ditanam dalam tembok secara permanent.

Bagian dalam Box MCB
Bagian dalam Box MCB

Bagian yang atas adalah tutup dari box mcb, jika di buka maka mcb bisa dipasang dan bisa di wiring untuk keperluan intalasi.

box mcb tampak depan
Bagian Atas Box MCB
Di tengah box terdapat omega rel atau din rel berfungsi untuk meletakan mcbnya.
Bagian dalam Box MCB terdapat omega rel, terminal ground dan netral
Bagian dalam Box MCB terdapat omega rel, terminal ground dan netral

Kemudian dibagian atas dalam box mcb terdapat terminal yang berfungsi untuk netral.
Dan dibagian bawah dalam box mcb terdapat terminal juga tapi dibuat untuk arde atau ground.

Harga Box MCB Schneider Electric*


  • Box MCB Domae - DOMH12104F (4 module) Rp. 86.900,00
  • Box MCB Domae - DOMH12108F (8 module) Rp. 122.100,00
  • Box MCB Domae - DOMH12112F (12 module) Rp. 158.950,00
* Harga diatas adalah harga untuk per bulan januari 2019 dan dapat berubah sewaktu-waktu.

    Sekian Artikel yang bisa saya bagikan, jika sobat ingin bertanya bisa komentar dibawah, dan jika suka bisa di share artikel tentang Pentingnya Box MCB kepada teman-teman sobat.
    Baca selengkapnya »
    Belajar tentang Listrik Tenaga Surya

    Belajar tentang Listrik Tenaga Surya

    Gambaran Umum Listrik Tenaga Surya

    Sobat pasti sebagian besar tahu apa itu Listrik Tenaga Surya dari media artikel ataupun berita yang sering kita jumpai saat ini.

    Listrik Tenaga Surya atau bisa di sebut PLTS (Pembangkit Listrik Tenaga Surya)  yang alatnya dinamakan panel surya atau sel surya, surya sendiri artinya matahari.

    Prinsip kerjanya adalah energi matahari akan diserap oleh alat panel surya, panel surya ini akan mengubah energi matahari (panas) menjadi sebuah listrik DC secara umum seperti itu untuk detailnya lanjut baca sampai abis gan.

    Cell Surya


    Pengertian Solar Cell / Sel Surya 

    Sel Surya adalah Alat yang terdiri dari semikonduktor di dalam semikonduktor itu terdapat banyak sekali diode type P dan type N (diode anode dan katode).

    Dengan menyerap energi matahari sel surya ini mengubahnya menjadi energi listrik melalui semikunduktor yang disebut dengan Photovoltaic (PV).

    Sejarah dari Sel Surya :

    • 1839: Efek Photovoltaic (PV) Ditemukan

    Ilmuwan Perancis Edmond Becquerel pertama kali menemukan efek Photovoltaic (PV) pada tahun 1839.
    Proses ini terjadi ketika cahaya diserap oleh suatu bahan dan menghasilkan tegangan listrik. Sebagian besar sel surya modern menggunakan kristal silikon untuk mencapai efek ini.


    • 1873–1876: Fotokonduktivitas Selenium Ditemukan

    Insinyur listrik Inggris Willoughby Smith menemukan fotokonduktivitas selenium, artinya menjadi konduktif secara elektrik ketika menyerap cahaya.
    Tiga tahun kemudian, William Grylls Adams dan Richard Evans Day mengetahui bahwa selenium dapat menghasilkan listrik dari cahaya tanpa panas atau bagian yang bergerak yang dapat dengan mudah rusak. Penemuan ini membuktikan bahwa tenaga surya mudah dipanen dan dipelihara, membutuhkan bagian yang lebih sedikit daripada sumber energi lainnya - seperti pembangkit listrik tenaga batu bara.

    • 1883: Sel Surya Pertama Diciptakan

    Penemu New York Charles Fritts menciptakan sel surya pertama dengan melapisi selenium dengan lapisan tipis emas. Sel ini mencapai tingkat konversi energi 1-2%. Sebagian besar sel surya modern bekerja pada efisiensi 15-20%.

    Prinsip Kerja

    Sebelum membahas pengertian dasarnya sobat harus tahu apa itu FOTON ?

    Foton adalah sebagai pembawa radiasi elektromagnetik. Seperti cahaya, gelombang radio, dan Sinar-X. Foton berbeda dengan partikel elementer lain seperti elektron dan quark, karena
    • Foton tidak bermassa dan dalam ruang vakum. 
    • Foton selalu bergerak dengan kecepatan cahaya.
    • Foton memiliki baik sifat gelombang maupun partikel (dualisme gelombang-partikel).

    Berikut prinsip kerja dari sel surya:
    1. Foton di bawah sinar matahari mengisi panel surya dan diserap oleh bahan semi konduktor.
    2. Elektron (bermuatan negatif) terlempar keluar dari atomnya. Karena struktur khusus dan bahan-bahan dalam sel surya, elektron hanya diperbolehkan bergerak dalam satu arah. 
    3. Sejumlah sel surya mengubah energi matahari menjadi listrik arus searah (DC) yang dapat digunakan.

      Alat untuk PLTS rumah 

      Untuk menikmati pembangkit listrik tenaga surya PLTS, untuk dipasang dirumah atau penggunaan pribadi maka membutuhkan alat sebagai berikut :

      harga listrik tenaga surya 5000 watt

      1. Cell Surya / Panel Surya 
      2. Controller , berguna untuk mengatur energy yang diberikan Cell Surya, untuk input ke battry atau output ke inverter.
      3. Battery / ACU.
      4. Inverter. 


      Keuntungan Menggunakan Listrik Tenaga Surya


      • Tanpa Menggunakan Bahan bakar.
      • Bisa dipakai puluhan tahun.
      • Pemasangan sangat mudah tanpa tenaga ahli.
      • Tanpa perlu tagihan tiap bulan.
      • Tidak berisik seperti Genset.
      • Tidak menimbulkan polusi.
      Box Panel LTS

      Sekian artikel tentang Listrik Tenaga Surya semoga bermanfaat, jika sobat suka dengan artikel ini bisa dibagikan keteman sobat.

      Jika sobat ada pertanyaan atau ada artikel saya yang kurang jelas bisa langsung komentar dibawah.
      Baca selengkapnya »
      5 Multimeter Digital Terbaik dan Harga Terjangkau

      5 Multimeter Digital Terbaik dan Harga Terjangkau

      Multimeter Digital Terbaik dan Harga Terjangkau - Mungkin sobat bingung untuk memilih maupun membeli avometer yang terbaik dan mudah digunakan, sobat tidak salah untuk membaca artikel saya ini.

      Multimeter Digital adalah sebuah alat untuk mengukur sebuah komponen instrument maupun listrik yang bertujuan dapat melihat nilai komponen tersebut dalam kondisi baik, normal, maupun rusak.Contohnya seperti kapasitor diukur dalam satuan farad.

      Setelah mengetahui komponen tersebut dalam keadaan rusak, disinilah fungsi Multimeter Digital, tapi sobat diluar sana banyak sekali yang jual multi meter digital.

      Multimeter Digital Terbaik dan Akurat

      Multimeter Digital yang akan saya bagikan kepada sobat adalah yang terbaik berdasarkan pengalaman saya dengan range harga maksimal 1 juta.

      1. Fluke 101 Digital Multimeter

      Fluke 101 Digital Multimeter
      Fluke 101
      Fluke 101 ini tergolong terbaik dari 5 multimeter yang akan saya sebutkan, dalam harga juga yang paling mahal tapi sobat jangan lihat dari mahalnya, lihat dari segi ke akuratanya. 

      Fluke 101 memiliki ke kuratan yang tinggi jadi nilai yang akan muncul dijamin tingkat errornya rendah dan keakuratannya tinggi. 

      • Akurasi dc dasar 0,5%
      • Peringkat keamanan CAT III 600 V
      • Uji diode dan kontinuitas dengan buzzer
      • Desain kecil dan ringan untuk digunakan dengan satu tangan
      • Desain kokoh, tahan lama
      • Pematian otomatis
      • Baterai mudah diganti
      • Harga Rp.650.000 - 800.000

      2. Sanwa CD800A Multimeter Digital

      Sanwa CD800A Multimeter Digital
      Sanwa CD800A
      Sanwa CD800A ini adalah paling banyak digunakan pada teknisi dipabrik maupun kontraktor, keakuratanya hampir sama punya fluke perbedaanya hanya di kabel probenya yang tidak bisa di copot-copot. 

      Ketika kabel probenya putus ya mau gak mau harus disambung, atau dibongkar kesingnya dan di sambung didalam dengan solder. 

      Sobat sangking larisnya sanwa !! banya sekali tembakan dari sanwa dengan harga yang murah jadi hati-hati ya sobat, berikut daftar merk tiruan sanwa : 

      • SAMWA
      • SUNWA


      Sepesifikasi : 

      • 0.7% best accuracy
      • Capacitance measurement
      • Not suitable for measuring condensers with large leak current
      • Frequency measurement (AC sine wave only)
      • Data hold / Range hold
      • Relative value
      • Auto power off (30min.) (cancelable)
      • Low power ohm (input voltage 0.4V) at continuity range
      • Solid & protective body cover that can also be used as a tilt stand
      • Chip holder behind the body cover
      • Download Manual ZIP file
      • Display : numeral display 4000
      • Sampling rate : 3 times / sec.
      • Harga Rp.400.000 - 500.000
      • Made In Japan

      3. Constant DMM89 Digital Multimeter

      Constant DMM89 Digital Multimeter
      Constant DMM89 Digital Multimeter

      Constant belum pernah pakai multimeter ini, tetapi dari pengalaman teman saya, constant cukup baik dalam segi akurat. Dan harga juga lumayan mahal.

      • Autorange
      • Compact And Easy To Use
      • 3999 Counts
      • Frequency, duty cycle, capacitance, and temperature measurement
      • Harga Rp.460.000 - 500.000

      4. Zotek ZT102 Multimeter Digital

      Zotek ZT102 Multimeter Digital
      Zotek ZT102 Multimeter Digital
      Multitester ini adalah rekomendasi dari saya, karena saya juga menggunakan ini hahah, sebab ukuranya yang kecil bisa ditaruh dalam saku celana, dan juga lumayan akurat tidak kalah dengan merek-merek terkenal. 

      Yang paling penting adalah harga, sebuah harga terjangkau untuk Zotek ZT102 multimeter digital ini. Zotek dibuat dicina tetapi dengan build quality yang bagus. 
      • 550V protection in Resistance Capacitance and Frequency ranges.
      • Large LCD display MAX display 6000 counts.
      • Sample rate: 3 times per second.
      • Backlight, Polarity identification,Data hold.
      • Low voltage indication.
      • 10A high current and low current measurement.
      • Main measurements AC/DC Voltage, AC/DC Current, Resistance Capacitance. 
      • Harga Rp.160.000 - 200.000.

      5. Heles UX-838TR Multimeter Digital 

      Heles UX-838TR

      Heles UX-838TR

      Multimeter ini belum pernah pakai, dikarena untuk rangenya masih belum auto jadi harus pilih-pilih dahulu. 

      Heles ini termasuk murah tetapi dalam bentuk fisik dan ke akuratanya masih belum meyakinkan saya, jika sobat pernah pakai ini silakan komentar dibawah.


      Harga dari Helek UX-838TR ini adalah Rp.160.000. 

      Semoga bisa menjadi sebuah pertimbangan dan gambaran ketika membeli Multimeter Digital.
      Baca selengkapnya »
      Cara Menghitung Ampere Motor 3 dan 1 Phase dengan Rumus Daya

      Cara Menghitung Ampere Motor 3 dan 1 Phase dengan Rumus Daya

      Cara Menghitung Ampere Motor 3 dan 1 Phase dengan Rumus Daya
      Sysmbol Ampere
      Sering kali, anda menjumpai motor listrik untuk menggerakan mesin pada pabrik - pabrik sekarang dan kebanyakan 85% didalam pabrik menggunakan motor listrik untuk menggerakan mesinnya

      motor listrik ada 2 jenis Phase yang pertama adalah 3 phase yang di mana ada tegangan R S T sedangkan yang ke dua adalah 1 Phase dimana motor listrik hanya diberi tegangan phase dan Netral aja, contohnya seperti pumpa air dirumah.
          Dari motor - motor tersebut maka anda sangat perlu untuk menghitung amperenya dimana anda membeli motor 1 phase tapi kapasitas rumah anda hanya 450 Watt saja maka anda harus menghitung motor airnya harus di bawah dari 450 Wat
         
      Nama Plate Motor 1 Phase
      Nama Plate Motor 1 Phase
      Diatas adalah name plate motor 1 phase dimana sudah di ketahui KW dan Amperenya jika hanya di ketahui KWnya saja bagaimana seperti berikut menghitungya:

      Diket :
      P : 8 KW = 8 x 1000 = 8000 Watt
      V : 220V
      Ditanya :
      Berapa Nilai Amperenya?

      Rumus daya  Motor 1 Phase:
      P = V x I
      I  = P/V

      Ket:
      P  : Daya ( Watt )
      I   : Arus ( Ampere )
      V : Tegangan ( Voltage )
      Jawab :  
      I = P/V
      I = 8000/220
      I = 36.36 A

      Cara Menghitung Ampere 3 Phase

      Nama Plate Motor 1 Phase
      Name Plate Motor 3 Phase

      Diatas name plate motor 3 Phase yang bisa di gunakan berbagai tegangan seperti diatas, untuk menghitung amperenya sebagai berikut:
      Rumus daya  Motor 1 Phase:
      P = √3 x V x I x Cos φ
      I  = P/V x √3 x Cos φ

      Ket:
      P  : Daya ( Watt )
      I   : Arus ( Ampere )
      V : Tegangan ( Voltage )
      √3: Konstanta jika memakai 3 phase dengan nilai jika didecimalkan 1.73
      Cos φ : 85 % dari motor biasanya nilai standartnya 0.85 
      Diket:
      P   = 37 Kw = 37 x 1000 = 37000 Watt ( W )
      V  = 380 V
      Cos φ = 0.84
      Ditanya :
      Berapa Nilai Amperenya?
      Jawab :
      I  = P/V x √3 x Cos φ
      I  = 37000 / 380 x 1.73 x 0.84
      I  = 37000 / 552.22
      I  = 67 A


      Soal jika diketahu Motor 5 HP dengan tegangan 380 V 3 Phase berapakah Amperenya ?
      Diket:
      P : 5 HP = 5 x 746 = 3730 Watt ( W )
         : 1 Hp = 746 Watt ( W )
      V: 380 V
      Cos φ = 0.85 ( Karena biasanya standartnya ini )

      Ditanya berapa nilai Amperenya ?
      Jawab :
      I  = P/V x √3 x Cos φ
      I  = 3730 / 380 x 1.73 x 0.85
      I  = 3730 / 558.79
      I  = 6.68 A

      Catatan yang sering ditanyakan

      Paling Sering Ditanyakan tentang konversi
      Konversi Dalam 1 Phase (220V)
      Menggunakan Power Factor (0.85)
      • kW adalah kilo Watt atau 1000 Watt.
      • mW adalah Mega Watt atau 1.000.000 Watt.
      • HP adalah Horse Power.
      • 1 HP = 746 W (Watt).
      • 1 kW = 1000 W (Watt).
      • 1 kVA = 0.90 kW.
      • 1 ampere 0.22 kVA
      • 1 kva berapa ampere (4.6 A)
      • 1 kva berapa watt (850 W)
      • 1 kva berapa kW (0.85 kW)
      • 20 kva berapa watt (20.000 W)

      Konversi Dalam 3 Phase (380V)
      • Nilai 1.73 adalah hasil dari √3.
      • √3 adalah nilai konstanta jika menggunakan 3 phase.
      • 1 ampere 0.66 kVA
      Ingin lebih lengkapnya bisa membaca artikel saya
      Cara Menghitung Satuan Volt, Ampere, dan Watt
      Konversi A ke KVA 1 Phase
      Banyak sekali yang menanyakan 1 Ampere berapa KVA?, nah berikut daftar Konversinya:
      Volt menggunakan 220V
      KVA = V x I
      • 1 A = 0.22 KVA
      • 569 A = 125 KVA
      • 2.273 A = 500 KVA
      • 3.409A = 750 KVA
      Konversi A ke KVA 3 Phase
      Volt menggunakan 380V
      KVA = V x I x 1.73
      • 1 A = 0.66 KVA
      • 190 A = 125 KVA
      • 760 A = 500 KVA
      • 1140 = 750 KVA

      1 kw berapa pk?
      1 kW = 1,34 PK
      1 kw berapa hp?
      1 kW = 1,34 HP
      1 kw berapa Ampere?
      1 kW = 2,63 A (380V) atau 1 kW = 4,54 A (220V)
      1 kw berapa kVA?
      1 kW = 1 kVA

      1 kva berapa watt?
      1 kVA = 1000 Watt
      1 kva berapa hp ?
      1 kVA = 1,34 HP
      1 kva berapa Ampere ?
      1 kVA = 2,63 A (380V) atau 1 kVA = 4,54 A (220V)
      1 kva berapa kW ?
      1 kVA = 1 kW
      1 kva berapa va ?
      1 kVA = 1.000 VA
      1 kva berapa kwh ?
      1 kVA = 1 kWH / Jam

      1 hp berapa watt ?
      1 HP = 745,7 Watt
      1 hp berapa kva ?
      1 HP = 0,745 kVA
      1 hp berapa Ampere ?
      1 HP = 1,96 A (380V) atau 1 HP = 3,38 A (220V)

      Semoga Informasi ini bermanfaat dan jika ada yang ingin ditanyakan monggo tinggalkan komentar untuk diskusi bersama.

      Baca selengkapnya »

      Download